Lembah Tumpang, Wisata Unik Bertema Kerajaan Jawa

Lembah Tumpang menghadirkan wisata dengan bertema kerajaan Jawa pada zaman dulu. Pembahasan mengenai sejarah jawa pada zaman kerajaan tidak akan lepas dari adanya candi.

Lembah Tumpang

candi gito dari lembah tumpang
Source:@lembah_tumpang

Lembah Tumpang berada pada Jl. Desa Glanggang, Sumberringin, Wringinsongo, Kec. Tumpang, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65156 (atau klik tautan untuk menuju ke google maps). Pihak pengelola wisata menerapkan konsep budaya Jawa dari masa kerajaan dulu, sehingga mereka memberikan para wisatawan nuansa alami kerajaan.

Ada Apasih di Lembah Tumpang?

Candi

Candi Gito
Source:@lembah_tumpang


Masyarakat Jawa pada zaman dulu memang tidak terlepas dari keberadaan candi, oleh karena itu di sini kita dapat menemukan sebuah candi yang dikenal dengan nama Candi Gito. Pengrajin menciptakan Candi ini dengan menyerupai karya-karya dari kerajaan Singosari dan Majapahit, selain itu dengan banyaknya ornament lain yang semakin mendukung terciptanya nuansa budaya, seperti arca-arca yang ditempatkan disekelilingnya. selanjutnya, kolam ikan yang mengelilingi candi gito menambah keunikan dari candi buatan ini.

Spot Foto Nuansa Kerajaan

spot foto lembah tumpang
Source: phinemo.com

Wisatawan pada zaman ini saat sedang berwisata sudah menjadi hal yang wajib untuk melakukan swafoto, namun tenang saja Lembah Tumpang menyediakan banyak sekali tempat untuk berfoto. Arca berjejer di tempat ini menjadi tempat paling favorit untuk berfoto, karena memberikan pesona khas budaya Jawa.

Dino Park

Untuk menghindari perasaan jenuh dengan budaya masa lampau, tersedia juga Dino Park yang menawarkan pengalaman seru dan berbeda. Oleh karena itu, kalian dapat melakukan banyak a ktivitas menyenangkan seperti fliying fox dan river turbin yang dibuka pada saat weekend.

Kolam Renang

Kolam Renang
Source:@lembah_tumpang

Dengan melihat kolam renang, suasana eksotisnya langsung terasa menyapa. Kolam renang ini juga memiliki patung-patung putri di pinggirnya, selain itu memiliki air yang jernih dan segar sehingga layak untuk dicoba.

Harga dan Jam Buka

Harga tiket masuk ke Lembah Tumpang sangat murah, cukup hanya dengan mengeluarkan uang sebesar Rp. 60.000 per orang. Jika ingin menjelajahi beberapa destinasi kamu juga bisa menggunakan jasa travel yang terpercaya di Kota Batu dan Malang

Wisata ini buka setiap hari dan mulai buka tutup 07.00 – 17.00

Saat berkunjung kesini, jangan lupa untuk menginap di Senyum World Hotel, hotel bertajuk “One Stop Staycation” dengan berbagai tema kamar dunia dan fasilitas yang unik dan lengkap untuk keluarga! Untuk update dan promo, follow Instagram @senyumworld dan Facebook @SenyumWorldHotel. selanjutnya untuk reservasi, silahkan menghubungi 0341-3073999 / 08113661299 (Whatsapp).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *